Pengertian Manajemen Pemasaran

         Berbicara  mengenai pemasaran mungkin saja dengan singkat kita berfikir bahwa pemasaran yaitu pasar. Seperti pasar-pasar tradisional yang ada di daerah-daerah. Namun konsep pasar tidak sesempit itu adanya pemasaran karena ada permintaan dan penawaran, mungkin begitu konsepnya, untuk lebih jelas kita akan bahas pada tulisan ini mengenai Pengertian Pemasaran dan manajemen pemasaran.
          Menurut AMA ( The American Marceting Association): “ Marceting is an Organisational fuction and a set of processes for creating, communicating, and delivering value to customers and for managing customer relationship in ways that benefit the organization and its stake holders”
Pemasaran adalah salah satu kegiatan dalam perekonomian yang membantu dalam menciptakan nilai ekonom. Nilai ekonomi itu sendiri menentukan harga barang dan jasa. Faktor penting dalam menciptakan nilai tersebut adalah produksi, pemasaran dan konsumsi. Banyak sekali ahli yang telah mendevinisikan terkait dengan pemasaran ini dan hasilnya banyak para ahli yang berbeda pendapat ini disebabkan karena adanya perbedaan dalam memandang dan meninjau pemasaran. 
         Dalam kegiatan pemasaran ini aktivitas pertukaran menjadi hal yang sentral, pertukaran merupakan kegiatan pemasaran dimana seseorang berusaha menawarkan sejumlah barang atau jasa dengan sejumlah nilai keberbagai macam kelompok sosial untuk memenuhi kebutuhannya. Pemasaran sebagai kegiatan manusia diarahkan untuk memuaskan keinginan dan kebutuhan melalui proses pertukaran. Definisi yang paling sesuai dengan tujuan tersebut adalah:
Pemasaran adalah suatu proses sosial dan manajerial  yang didalamnya individu dan kelompok mendapatkan apa yang dibutuhkan dan inginkan dengan menciptakan, menawarkan dan mempertukarkan produk yangbernilai kepada pihak lain (Kolter dan Keller, 2009).
Devinisi pemasaran ini bersandar pada konsep inti yang meliputi kebutuhan (needs) dan Keinginan (wants), dan permintaan (demans).  Manusia harus menemukan kebutuhan terlebih dahulu, sebelum ia memenuhinya. 
         Usaha untuk menemukan kebutuhan tersebut dapat dilakukan dengan cara mengadakan suatu hubungan. Dengan demikian pemasaran juga bisa diartikan suatu usaha untuk memuaskan kebutuhan pembeli dan penjual.
          Penanganan proses pertukaran memerlukan waktu dan keahlian yang banyak. Manajemen pemasaran akan terjadi apabila sekurang-kurangnya satu pihak dari pertukaran potensial memikirkan cara untuk mendapatkan tanggapan dari pihak lain sesuai dengan yang diinginkannya Dengan demikian, manajemen pemasaran dapat diartikan:
          Manajemen pemasaran adalah proses perencanaan dan pelaksanaan pemikiran, penetapan harga,  promosi serta penyaluran gagasan, barang dan jasa untuk menciptakan pertukaran ang memuaskan tujuan-tujuan inndividu dan organisasi (Ktler & Killer, 2009).
Devinisi ini mengakui bahwa manajemen pemasaran adalah proses yang melibatkan analisa, perencanaan pelaksanaan, dan pengndalian yang mencakup barang, jasa dan gagasan yang tergantunng pada pertukaran dengan tujuan menghasilkan kepuasan bagi  pihak-pihak yang terkait.
Manajemen pemasaran dapat diterapkan pada semua bidang usaha. 
         Dalam manajemen terdapat fungsi  penganalisaan, perencanaan, pelaksanaan atau penerapan serta pengawasan. Tahap perencanaan merupakan tahap yang menentukan terhadap kelangsungan dan kesuksesan suatu organisasi plemasaran. Proses perencanaan merupakan suatu proses yang selalu memandang kedepan atau pada kemungkinan masa yang akan datang termasuk dalam pengembangan program, kebijakan dan prosedur untuk mencapai tujuan pemasaran.

Demikianlah artikel mengenai pengertian pemasaran dan manajemen pemasaran semoga bermanfaat. Amin.


0 Response to "Pengertian Manajemen Pemasaran"

Post a Comment

Terima kasih anda telah meninggalkan komentar